Sharing Knowledge Pembangunan Zona Integritas, Lapas Pekanbaru Terima Kunjungan Studi Tiru Dari Lapas Bukit Tinggi

- Writer

Rabu, 17 Desember 2025 - 15:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pekanbaru (bersinarnews.com)- Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Pekanbaru menyambut kunjungan dari Tim Zona Integritas (ZI) Lapas Kelas IIA Bukit Tinggi, Rabu (17/12/2025). Kunjungan kali ini dalam rangka melakukan studi tiru dimana Lapas Pekanbaru telah memperoleh predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) pada tahun 2019 yang lalu.

Tim Program Kerja WBK/WBBM Lapas Kelas IIA Bukit Tinggi yang berjumlah 8 (delapan) orang yang dipimpin oleh Kepala Lapas Bukit Tinggi, Nanang Rukmana, yang langsung disambut oleh jajaran Kepala Lapas Pekanbaru beserta jajaran Pejabat Struktural Lapas Pekanbaru.

Dalam sambutannya, Kepala Lapas Pekanbaru, Yuniarto, mengucapkan terimakasih kepada rombongan dari Lapas Kelas IIA BukitTinggi atas kunjungannya ke Lapas Kelas IIA Pekanbaru.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya ucapkan terimakasih kepada teman-teman semua yang telah bersedia datang ke tempat kami ini, Lapas Pekanbaru meraih Predikat WBK pada tahun 2019, tentunya kami sangat terbuka dan menerima rekan-rekan yang ingin mengetahui secara langsung pelayanan dan layanan yang ada di Lapas Pekanbaru,” ucapnya.

Baca Juga:  Polsek Tapung Hulu Tangkap Pelaku Narkoba di Desa Sukaramai

Kemudian untuk sesi berikutnya dilanjutkan dengan pemaparan singkat oleh Kalapas Pekanbaru mengenai profil Lapas Kelas IIA Pekanbaru, tim kelompok kerja (Pokja), serta berbagai inovasi yang telah dilakukan untuk dapat meraih predikat WBK.

Selain untuk menjalin tali silahturahmi, kunjungan ini juga bertujuan untuk bertukar informasi antara Lapas Bukittinggi dengan Lapas Pekanbaru. Sehingga mana yang dianggap baik akan diterapkan di UPT masing-masing dalam rangka memberikan pelayanan yang maksimal baik untuk Warga Binaan Pemasyarakatan maupun pelayanan untuk masyarakat.

“Kegiatan ini tentu saja menjadi kebanggaan tersendiri bagi Lapas Kelas IIA Pekanbaru karena menjadi salah satu Unit Pelaksana Teknis (UPT) yang menerima kunjungan studi tiru dari UPT lain. Tentu saja Lapas Kelas IIA Pekanbaru tidak berpuas diri akan tetapi terus berupaya dan berinovasi untuk mewujudkan predikat WBBM. Mudah mudahan hal ini juga menjadi momentum untuk menambah motivasi petugas untuk meraih predikat selanjutnya yakni Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM),” tambah Yuniarto.(Jl/red)

Berita Terkait

Sambut Libur Natal dan Tahun Baru, Polda Riau Sosialisasikan Kesiapan Pengamanan Lewat Podcast Radio Bharabas
Polresta Pekanbaru Intensifkan Patroli Tempat Ibadah, Objek Vital, dan Pusat Keramaian dalam Operasi Lilin Lancang Kuning 2025
PIPAS Riau Gelar Kegiatan Rutin Peringatan Hari Ibu 2025 di Lapas Pekanbaru
Jelang Operasi Lilin, Kapolda Riau Minta Jajaran Petakan Lokasi Rawan Banjir
Kapolda Riau Buka Rakorbin SDM, Tekankan Personel Adaptif dan Kolaboratif
PT Ashna Energi Internusa Rekrutmen Tenaga Kerja Alumni SMKN 1 Pangkalan Kerinci
Polresta Pekanbaru Dukung Green Policing Run, Tanam 100 Pohon di Meranti Pandak
KPU Provinsi Riau Kirim Bantuan Kemanusiaan untuk Korban Bencana Banjir dan Longsor di Sumatera
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 23 Desember 2025 - 16:00 WIB

Sambut Libur Natal dan Tahun Baru, Polda Riau Sosialisasikan Kesiapan Pengamanan Lewat Podcast Radio Bharabas

Selasa, 23 Desember 2025 - 15:42 WIB

Polresta Pekanbaru Intensifkan Patroli Tempat Ibadah, Objek Vital, dan Pusat Keramaian dalam Operasi Lilin Lancang Kuning 2025

Selasa, 23 Desember 2025 - 15:34 WIB

PIPAS Riau Gelar Kegiatan Rutin Peringatan Hari Ibu 2025 di Lapas Pekanbaru

Kamis, 18 Desember 2025 - 15:09 WIB

Jelang Operasi Lilin, Kapolda Riau Minta Jajaran Petakan Lokasi Rawan Banjir

Kamis, 18 Desember 2025 - 15:08 WIB

Kapolda Riau Buka Rakorbin SDM, Tekankan Personel Adaptif dan Kolaboratif

Rabu, 17 Desember 2025 - 15:42 WIB

PT Ashna Energi Internusa Rekrutmen Tenaga Kerja Alumni SMKN 1 Pangkalan Kerinci

Sabtu, 13 Desember 2025 - 14:48 WIB

Polresta Pekanbaru Dukung Green Policing Run, Tanam 100 Pohon di Meranti Pandak

Sabtu, 13 Desember 2025 - 11:02 WIB

KPU Provinsi Riau Kirim Bantuan Kemanusiaan untuk Korban Bencana Banjir dan Longsor di Sumatera

Berita Terbaru